Digital Talent Scholarship Pelatihan Bagi Talenta Muda Dalam Bidang Digital
Kementerian Komunikasi dan Informatika bekerja sama dengan Universitas Hasanuddin Makassar, Universitas Sam Ratulangi Manado, Universitas Cenderawasih Jayapura, Politeknik Negeri Ujung Pandang, Politeknik Negeri Manado, serta Politeknik Negeri Ambon menggelar Program Fresh Graduate Academy dan Vocational School Graduate Academy untuk kawasan Indonesia Timur.
Pembukaan Regional FGA dan VSGA ini resmi dibuka oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara di Universitas Hasanuddin Makassar, Selasa, 23 Juli 2019.
Sebagai bagian dari Digital Talent Scholarship 2019, program FGA dan VSGA merupakan upaya pemerintah memfasilitasi pelatihan bagi talenta muda dalam bidang digital.
DTS 2019 uga menjadi penghubung para generasi muda dengan perusahaan dan platform yang membutuhkan talenta digital di Indonesia.
Program FGA untuk kawasan Indonesia Timur ini diikuti oleh 602 lulusan D3, D4, S1 bidang TIK dan MIPA. Sementara untuk program VSGA diikuti oleh 652 lulusan SMK.
Beasiswa pelatihan akan berlangsung selama kurang lebih 2 bulan untuk pelatihan FGA dan 1 bulan untuk pelatihan VSGA yang meliputi kegiatan tatap muka, kelas pendamping, uji kompetensi, dan sertifikasi.
Program Digital Talent Scholarship 2019 ditargetkan dapat meningkatkan standar kompetensi talenta digital Indonesia agar memiliki keahlian yang mampu diserap oleh dunia usaha dan berdaya saing dalam memenuhi kebutuhan Industri 4.0.
Digital Talent Scholarship Pelatihan Bagi Talenta Muda Dalam Bidang Digital
Digital Talent Scholarship Pelatihan Bagi Talenta Muda Dalam Bidang Digital