Digital di Timur Indonesia

Digital di Timur Indonesia

Digital di Timur Indonesia

Presiden Joko Widodo dalam Pidato Kenegaraan di hadapan Sidang DPR dan DPRD tanggal 16 Agustus yang lalu menyatakan Indonesia adalah seluruh pelosok tanah air dan pembangunan yang dilakukan harus Indonesia sentris yang dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat Indonesia. Oleh karena itu, selaras dengan Visi Nawa Cita, Membangun Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat daerah-daerah dan desa dalam rangka negara kesatuan.

Kementerian Komunikasi dan Informatika melalui Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) Kementerian Komunikasi dan Informatika membangun infrastruktur jaringan telekomunikasi melalui program Palapa Ring.

Percepatan pembangunan infrastruktur telekomunikasi bertujuan untuk mewujudkan Indonesia merdeka sinyal tahun 2020 hingga ke wilayah pelosok. Proyek infrastruktur telekomunikasi Palapa Ring merupakan unggulan dari program kerja yang dilakukan Bakti Kemenkominfo yang terbagi menjadi tiga paket, yakni Palapa Ring Barat, Tengah dan Timur.

Palapa Ring merupakan proyek infrastruktur telekomunikasi berupa pembangunan serat optik di seluruh Indonesia sepanjang 36.000 kilometer. Proyek itu terdiri atas tujuh lingkar kecil serat optik (untuk wilayah Sumatera, Jawa, Kalimantan, Nusa Tenggara, Papua, Sulawesi, dan Maluku) dan satu backhaul untuk menghubungkan semuanya.
Digital di Timur Indonesia



Digital di Timur Indonesia

Related posts

8 Thoughts to “Digital di Timur Indonesia

  1. Pembangunan bertahapπŸ˜‰

  2. Saya perna tinggal di agats…😁

  3. Insya Allah dapat digunakan untuk memajukan Indonesia… Amin

  4. Sungguh Indah Tanah Airku tercinta ini…..Siapa2 kita, kita Papua, Siapa2 kita NKRI, kita Basudara….

  5. Tampa terasa mata ini berkaca kaca Dan hati ini sungguh bahagia Dan damai..

Leave a Comment