Ancaman Rentannya Kekerasan Pada Perempuan Saat Pandemi

Ancaman Rentannya Kekerasan Pada Perempuan Saat Pandemi

Ancaman Rentannya Kekerasan Pada Perempuan Saat Pandemi

Tanpa perhatian khusus, kebijakan normal baru dinilai dapat mengakibatkan kerentanan baru pada kondisi kehidupan perempuan, termasuk kekerasan. Mengapa demikian? Apa penyebabnya?

Jadi, potensi kerentanan ini diperkuat oleh hasil temuan survei online yang dilakukan Komnas Perempuan tentang perubahan dinamika rumah tangga, pada masa pandemi Covid-19. Per April hingga Mei 2020 sebanyak 2.285 responden yang tersebar di 34 provinsi (96% responden baik perempuan maupun laki-laki), melaporkan bahwa beban pekerjaan rumah tangga semakin banyak. Perempuan bekerja 2 kali lipat dari pada laki-laki, dalam hal mengerjakan pekerjaan rumah tangga, dengan durasi lebih dari 3 jam. Kerentanan pada beban kerja berlipat ganda, dan berpotensi terjadinya kekerasan terhadap perempuan, terutama pada :
1. Perempuan pada kelompok dengan berpenghasilan kurang dari 5 juta rupiah per bulan
2. Pekerja sektor informal
3. Berusia 31- 40 tahun
4. Berstatus perkawinan menikah
5. Memiliki anak lebih dari tiga orang
6. Menetap di 10 provinsi dengan paparan tertinggi Covid-19

Hasil survei menunjukkan bahwa tekanan ekonomi tidak bisa terlepas dari potensi kekerasan terhadap perempuan yang cenderung meningkat selama pandemi, dilihat dari korban yang lapor adanya mengalami kekerasan didominasi oleh perempuan sebanyak 88% selebihnya laki-laki. Hanya kurang dari 10% perempuan korban melaporkan kasusnya ke pengadu layanan. Cukup sedikit bukan? Dan kebalikannya, yang tidak melapor justru tingkat persentasenya tinggi. Bahkan, 14% dari mereka lebih memilih sikap diam.

Akankah kekerasan perempuan akan terus terjadi?
Karena seeloknya, kebijakan normal baru sebaiknya mengintegrasikan perspektif hak-hak asasi manusia terutama kelompok-kelompok rentan perempuan.

#IndonesiaBaik #KekerasanPerempuan #Covid19

Ikuti media sosial kami

Facebook: https://www.facebook.com/IndonesiaBai
Instagram: https://www.facebook.com/IndonesiaBai
Twitter: https://twitter.com/indonesiabaikid

http://indonesiabaik.id/
Ancaman Rentannya Kekerasan Pada Perempuan Saat Pandemi



Ancaman Rentannya Kekerasan Pada Perempuan Saat Pandemi

Related posts

Leave a Comment