Paparan Menteri Komunikasi dan Informatika terhadap Teknologi 5G

Paparan Menteri Komunikasi dan Informatika terhadap Teknologi 5G

Paparan Menteri Komunikasi dan Informatika terhadap Teknologi 5G

Sebagai sistem jaringan paling mutakhir, teknologi 5G tentu membawa berbagai terobosan baru dibandingkan dengan teknologi generasi sebelumnya seperti 2G, 3G, dan 4G. Teknologi 5G tidak hanya akan memberikan kecepatan transmisi data yang 10x lebih cepat dibandingkan 4G, namun juga menghasilkan waktu respon (delay time) di kisaran 1 milisecond, konsumsi energi yang lebih efisien, pembagian jaringan yang lebih fleksibel, dan kapasitas bandwith yang lebih besar.
Seluruh karakteristik jaringan 5G ini akan mendukung pemanfaatan teknologi digital yang lebih luas dan beragam, yang tentunya akan meningkatkan produktivitas perekonomian nasional. Sebagai gambaran, dengan teknologi 5G, jika Bapak/Ibu akan mengunduh film berdurasi 2 jam hanya akan membutuhkan waktu sangat sebentar yaitu di kisaran 36 detik saja. Ini tentu sebuah peningkatan kinerja yang signifikan jika dibandingkan dengan teknologi 4G yang membutuhkan waktu sekitar 6 menit. Teknologi digital mutakhir seperti virtual reality (VR), industrial automation, autonomous vehicle, remote equipment, dan lain sebagainya juga dapat diwujudkan secara luas seiring dengan perkembangan teknologi dan layanan berbasis 5G.

Kanal Sosial Media Kementerian Kominfo:

Facebook: https://komin.fo/facebook (Kementerian Komunikasi dan Informatika RI)
Instagram: https://komin.fo/instagram (@kemenkominfo)
Twitter: https://komin.fo/twitter (@kemkominfo)
Line: @kemkominfo

#Kominfo
Paparan Menteri Komunikasi dan Informatika terhadap Teknologi 5G



Paparan Menteri Komunikasi dan Informatika terhadap Teknologi 5G

Related posts

2 Thoughts to “Paparan Menteri Komunikasi dan Informatika terhadap Teknologi 5G

  1. Mantap pak menteri, semoga Indonesia segera memiliki jaringan 5G

  2. always update, never left behind 👍

Leave a Comment