Pembangunan Kampus UIII Segera Rampung

Pembangunan Kampus UIII Segera Rampung

Pembangunan Kampus UIII Segera Rampung

Pembangunan kampus Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII) ditargetkan rampung akhir Juni 2021.

Peletakkan batu pertama telah dilakukan Presiden Joko Widodo pada Juni 2018 lalu. Dikerjakan oleh Kementerian Agama RI dan Kementerian PUPR melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya.

Pembangunan Universitas UIII tersebut dibagi dalam 3 zona; Zona 1 terdiri dari Gedung Rektorat, Masjid, Perpustakaan, Gedung Fakultas, Infrastruktur Kawasan, Lanskap dan Ruang Terbuka Hijau, Eco Sanctuary Park; Zona 2 terdiri dari Kawasan Mahasiswa, kampus residen, hingga bangunan MEP dan Zona 3 terdiri dari kawasan Fakultas-Pusat Kajian, dan Kawasan Peradaban. Sebesar 20% dari total luas komplek untuk bangunan gedung, sisanya ruang hijau berupa taman.

UIII menjadi sebuah universitas yang digadang menjadi perguruan tinggi Islam unggulan di tataran global. Kampus masa depan bagi kajian dan penelitian peradaban Islam, sebagai negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia.

Rencananya komposisi mahasiswanya terdiri dari 50 persen mahasiswa asing (internasional) dan 50 persennya lagi dari Indonesia (nasional). UIII dikatakan tidak mengkhususkan diri untuk program magister dan doktor bidang studi Ilmu Agama Islam, tetapi juga ilmu-ilmu sosial, humaniora, serta sains dan teknologi. Harapannya, UIII siap memulai kegiatan akademik mahasiswa mulai tahun 2021.

#IndonesiaBaik #UIII #Pendidikan

—————–

Indonesiabaik.id dapat diakses melalui:
– Website : indonesiabaik.id
– Instagram : instagram.com/indonesiabaik.id
– Twitter : twitter.com/IndonesiaBaikId
– Facebook : facebook.com/IndonesiaBaikId
– YouTube : youtube.com/IndonesiaBaikID
– Line Official Account: @IndonesiaBaik.id
– WhatsApp : (+62) 818-180-128
– E-mail : indonesiabaik@kominfo.go.id
Pembangunan Kampus UIII Segera Rampung



Pembangunan Kampus UIII Segera Rampung

Related posts

Leave a Comment