Webinar – Keterbukaan Informasi dalam Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional

Webinar  - Keterbukaan Informasi dalam Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional

Webinar – Keterbukaan Informasi dalam Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional

Sejak Maret 2020 Indonesia dilanda pandemi Covid-19 yang dirasakan di seluruh dunia. Tingkat penyebaran yang cepat membuat tingkat orang yang terinfeksi juga tinggi di Indonesia sehingga protokol kesehatan menjadi hal yg penting dalam berbagai tindakan yang dilakukan. Tidak terkecuali pelayanan publik yang dilakukan oleh penyelenggara pemerintah walaupun pelayanan publik tetap harus dilakukan diantaranya pelayanan informasi publik yang dilakukan PPID Badan Publik kepada masyarakat. Pandemi tidak boleh menjadi alasan bagi PPID untuk tidak memberikan layanan informasi publik yang optimal dan berkualitas sebagaimana amanat UU KIP.

Selain itu, informasi terkait penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional adalah kewajiban setiap penyelenggara pemerintah untuk dapat menyediakan informasi secara akurat, benar, dan tidak menyesatkan sebagaimana amanat UU KIP. Untuk itu, sebagai bentuk nyata komitmen tinggi Kemenkominfo akan Keterbukaan Informasi Publik dan Layanan Informasi Publik PPID kepada masyarakat maka PPID Kemenkominfo bersama dengan Komisi Informasi Pusat akan menyelenggarakan Webinar dengan tema “Keterbukaan Informasi dalam Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional”.


Kanal Sosial Media Kementerian Kominfo:

Facebook: https://komin.fo/facebook (Kementerian Komunikasi dan Informatika RI)
Instagram: https://komin.fo/instagram (@kemenkominfo)
Twitter: https://komin.fo/twitter (@kemkominfo)
Line: @kemkominfo

#Kominfo
Webinar – Keterbukaan Informasi dalam Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional



Webinar – Keterbukaan Informasi dalam Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional

Related posts

Leave a Comment