Pilih Kampus Mana Saat Kuliah?

Pilih Kampus Mana Saat Kuliah?

Pilih Kampus Mana Saat Kuliah?

Terkadang, salah satu alasan bagi calon mahasiswa dan mahasiswi dalam memilih kampus (perguruan tinggi) dan program studi saat kuliah adalah karena mengikuti trend atau bahkan mengikuti pilihan teman. Tak jarang ditemui ada mahasiswa/mahasiswi yang kuliahnya terputus di tengah jalan (tidak sampai lulus) dengan salah satu alasannya adalah akibat salah memilih kampus atau salah memilih jurusan. Lalu apa saya kira-kira yang harus diketahui oleh calon mahasiswa dan mahasiswi sebelum mereka memilih sebuah kampus untuk berkuliah ya?

Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi RI melalui Ditjen Belmawa pun merilis saran-saran bagi calon mahasiswa dan mahasiswi untuk mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya mengenai calon kampus pilihan mereka. Yang utama adalah harus terdaftar di laman forlap.ristekdikti.go.id. dan terakreditasi oleh BAN-PT/LAM-PTKes.

Kemudian harus dilihat juga rasio jumlah dosen dengan mahasiswa di angka 1 (dosen) berbanding 30 (mahasiswa) dalam satu kelas untuk jurusan-jurusan (program studi) yang berkaitan dengan Ilmu Pengetahuan Alam dan 1 banding 45 bagi jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial. Berikutnya yang harus dicari informasinya adalah bagaimana kualitas dosen-dosen di perguruan tinggi yang akan dipilih.

Harus dicermati pula sarana dan prasarana kampus, biaya perkuliahan hingga kemudahan akses beasiswa mulai jenjang D3, S1, Magister sampai Doktoral. Tak lupa untuk melihat apakah kampus tersebut banyak memiliki kerjasama dengan dunia industri serta dunia usaha. Pun keaktifan setiap unit kegiatan mahasiswa, suasana perkuliahan dalam dan luar kampus, hingga masa depan jurusan yang akan dipilih.

#IndonesiaBaik #Kuliah #YangMudaSukaData

Follow our social media

Facebook: https://www.facebook.com/IndonesiaBai
Instagram: https://www.facebook.com/IndonesiaBai
Twitter: https://twitter.com/indonesiabaikid

http://indonesiabaik.id/
Pilih Kampus Mana Saat Kuliah?



Pilih Kampus Mana Saat Kuliah?

Related posts

One Thought to “Pilih Kampus Mana Saat Kuliah?

  1. Ada contoh kampus mananya ngga yg udah masuk kualifikasi syaray syarat itu ?

Leave a Comment