CARA MEMILIH QUEUE TYPES MIKROTIK – QOS [ENG SUB]

CARA MEMILIH QUEUE TYPES MIKROTIK - QOS  [ENG SUB]

CARA MEMILIH QUEUE TYPES MIKROTIK – QOS [ENG SUB]

Cara Memilih Queue Types

Ada 4 Jenis Queue Type yang ada saat ini:

1. FIFO (First In First Out)
FIFO dibagi lagi menjadi 3 jenis yaitu BFIFO, PFIFO, MQ-FIFO
Dimana PFIFO akan mengukur berdasarkan packet, sedangkan BFIFO akan mengukur berdasarkan bytes.Urutan datang akan selalu dijaga,paket yang diantrikan akan masuk ke dalam buffer.
Jika buffer penuh, maka paket akan didrop. Parameter limit untuk menentukan jumlah (paket/bytes) yang bisa di buffer. Semakin besar value yang digunakan, maka RAM usage semakin besar.
Sedangkan MQ-FIFO ini hanya bisa digunakan pada perangkat yang support processor multicore. Ethernet yang digunakan pun harus support multi transmit queue.

2. SFQ (Stochastic Fairness Queuing)
SFQ lebih digunakan untuk menyeimbangkan traffic yang ada.
Type ini menggunakan algoritma round robin. Traffic akan diidentifikasi menggunakan 4 cara yaitu src-add, dst-add, src-port, dst-port.
Parameter tersebut digunakan oleh algoritma hashing SFQ untuk dikelompokkan ke salah satu dari 1024 substream.
Parameter yang digunakan pada SFQ ada 2 yaitu “perturb” dan “allot”
Allot adalah jumlah data dalam bytes yang bisa dikirim dalam 1 round robin
Perturb adalah seberapa sering hash harus di refresh

3. PCQ (Per Connection Queue)
Type ini adalah penyempurnaan dari SFQ yang hanya bisa memuat 1024 Substream. PCQ tidak mempunyai batasan berapa banyak sub-queue. Hal ini akan bergantung dari spesifikasi hardware setiap perangkat.
Semakin banyak sub-queue yang dibuat maka membutuhkan storage RAM yang lebih tinggi.
Jika SFQ akan menggunakan 4 classifier (src-add, dst-add, src-port, dst-port), pada PCQ bisa menentukan ingin menggunakan salah satu classifier yang ada (misal src-add saja).

4. RED (Random Early Detect)
Type RED hampir sama seperti FIFO, tetapi type ini akan membuang paket data sebelum buffer penuh. RED menggunakan mekanisme untuk menghindari ada penumpukan antrian yaitu menghitung berdasarkan rata2.
RED menggunakan 2 threshold yaitu minimum dan maximum. Jika rata2 dibawah minimum threshold, paket tidak dibuang. Jika rata2 di atas maximum threshold, paket baru yang datang akan dibuang.

Dari hasil pengetesan,
Yang paling ringan dan stabil adalah FIFO (BFIFO dan PFIFO)
Yang paling tidak stabil adalah SFQ dan PCQ.

———————————————————————————————————–
Video lain tentang QoS:

KONSEP MELIMIT BANDWIDTH DENGAN MIKROTIK – QOS
https://youtu.be/kWB-qW74Fq4

BONUS BANDWIDTH MENGGUNAKAN BURST DENGAN MIKROTIK – QOS
https://youtu.be/zGHRE3SI8PI

LIMITASI BANDWIDTH PALING MUDAH – SIMPLE QUEUE – QOS
https://youtu.be/NvlVRX4GOAc

TUTORIAL QUEUE TREE DAN HTB MIKROTIK PALING LENGKAP – QOS
https://youtu.be/tsW4kOM1L8g

DYNAMIC QUEUE MIKROTIK – QOS
https://youtu.be/BosPkqQUaas

———————————————————————————————————–
Pertanyaan mengenai detail teknis bisa diajukan melalui Menu Layanan pada https://mikrotik.id

#QueueType #QoS #Mikrotik #ManagementBandwidth #MikrotikID #Citraweb #CitrawebSolusiTeknologi #CST
CARA MEMILIH QUEUE TYPES MIKROTIK – QOS [ENG SUB]



CARA MEMILIH QUEUE TYPES MIKROTIK – QOS [ENG SUB]

Related posts

31 Thoughts to “CARA MEMILIH QUEUE TYPES MIKROTIK – QOS [ENG SUB]

  1. Alhamdulillah sudah rilis video lanjutanya.. Semenjak saya melihat video tentang pembahasan mikrotik di youtube skitar 8 bln yg lalu.. Saya menjadi terinspirasi & termotivasi untuk terjun ke usaha rt/rw net. Akhirnya pada bulan nopembr saya menjual kamera karna sbelumnya sya bergerak diusaha shooting & sya juga pinjam ke koperasi untuk membeli smua kbutuhan dlm membangun rt/rw.net. lalu bulan desember 2018 saya bangun & saya kembangkan di tempat sya hingga april 2019 alhamdulillah jaringan saya sudah mencakup skitar 5-rt di kelurahan saya & transfer data ke client saya gunakan jaringan kabel.. Makanya saya benar2 terbantu dgan adanya video yg dibuat oleh mikrotik ini… Trims Pak valen & smua tim dr mikrotik.

  2. mas subsqueue itu apa ya? aku kurang paham bagian itu

  3. mas valen, boleh dong yg "dislike" di ajak collab

  4. mau tanya tentang rumus total limit tadi,,,untuk subsqueue itu apa ya? apakah itu jumlah client yg dilimit pakai pcq?

  5. Om mau tanya soalnya udah greget. sekarang saya pakai Queue Tree, dan sudah sy kasih rule per-port-game dan di proritaskan. pada saat ada download, masih ada bandwidht yang tersisa. Tapi dlm satu waktu game mengalami LAG/ping-naik. Pengaturan di Queue-Type masih default dan di pakai di queue-tree. apakah ada indikasi ini yang menyebabkan LAG?

  6. HALO PAK VALLEN,
    saya masi belum paham dengan knsep PCQ untuk menentukan LIMIT DAN TOTAL LIMIT pada PCQ ,,
    jadi seandainya client saya ada 100 dan banwidth saya ada 100mbps juga, KONFIG yg benar untuk LIMIT DAN TOTAL LIMIT pada config PCQ nya brapa ya pak,, atau adakah rumus yg bisa saya gunakan untukk hal itu ???
    mohon penjelasanya pak , Terima Kasih

  7. mas mau bertanya jika misal saya punya 200 user apakah harus di atur disisi sub queue nya juga namun saya hanya menggunakan simple queue, terima kasih

  8. Mau tanya om, produk mikrotik yang bisa untuk access point di diantena outdoor tipe apa ya?

  9. Hallo pak..terimakasih tutorial nya… saya mau tanya gimana cara tuk mengecek kembali voucher yg sudah terpakai di userman atau winbox sebelum kita generate voucher baru…terimakasih

  10. tertarik PCQ, mohon ada pembahasan lebih mendalam tentang PCQ ini, karena selama ini cuma memakai pfifo karena defaultnya ituh wkkwwkwk

  11. maaf mw nanya … untuk koneksi broadband kaya indihome itu pake limitasi apa ya dan queue type nya apa ?

  12. sangat membantu terima kasih om valen

  13. Bagaimana sih caranya memperioritaskan salah satu ether mikrotik misalkan ada 2 jalur internet (ISP) yg masuk ke mikrotik

  14. Pak tutorial qos grouping dan priority pak , please

  15. Thanks for sharing this. I learned a lot. I love your videos. I hope it will be english the next time 😀

  16. Mhn info, klo di groove a52hpn mode station bridge pakai simple queue gk jalan. Salah dimna ya pak, mf noope.

  17. Pak Vallen saya mau bertanya
    bagaimana cara mengira-ngira banyak sub queue pada saat menghitung total limit di PCQ ?
    terimakasih.

  18. Aduh pusing pak.. kiu kiu

  19. Apakah queue type nya harus di setting atau tidak apa2 queue type nya setting “Default-small” saja?

  20. thanks for sharing your knowledge, i hope it will be english netxt time too, many many thakns,
    i have 100 customers connected and i use pppoe server, how could setting pcq?
    i have 400MB/40MB.
    Thanks.

  21. And what difference between queue type in simple queue and queue type in queue tree?

  22. Halo Pak valens….
    Pak saya mau tanya tentang PCQ….
    PCQ ini membagi ke jumlah client yang terhubung atau membagi ke jumlah traffic yang terjadi..?
    contohnya ada 10 client connect ke wifi, tapi 4 orang hanya membaca artikel, tidak melakukan traffic (6 lainnya sedang game online)…
    nah yang terbagi apakah dibagi 10 atau hanya dibagi 6(yang sedang aktif)

  23. Admin apa betul queue tree gak bisa berjalan untuk tipe jaringan isp up to

  24. Masih ada yg kurang pak tentang limit adalah ukuran buffer sub queue sedangkan total limit ….. Nah situ yg masih binggung. Untuk mencari sub stream total limit = limit x sub queue… Tolong pencerahannya.🙏

  25. Saya masih binggung limit = ukuran buffer dalam hitungan paket pada subqueue. Sedangkan rate adalah max limit pada setiap sub stream pada PcQ jika menjadi childqueue/parent dan total limit perkalian dengan jumlah client. Kayak yg dicontohkan diatas ada 20client. Pcq download dengan total limit = limit x jumlah klien. 50 paket x 20 = 1000 paket terus . Berarti setiap parent pcq download dan upload akan menjadi 2 substream chils queue untuk parentnya baik pcq down dan pcq up?

    Mohon penjelasannya

  26. Hallo master mikrotik, mau nanya dong. Kalo sudah pakai burst harus pake queue type lagi gak? soalnya di queue type yg PCQ kan ada rate nya jg. Nah jadi saya pake PCQ dan burst Limit, atau harus pilih salah satu aja? Thanks:)

Leave a Comment